Jumat, Juli 18, 2008

2007 Fashion & Beauty Trend

Satu hal yang bisa dijadikan pegangan sebagai kebenaran umum, yakni perkembangan fashion. Tahun baru seringkali diiringi dengan perkembangan baru di bidang busana dan penampilan. Warna ungu dan coklat tampaknya menjadi tren dalam pewarnaan rambut di tahun 2007. Model bob, keriting, dan natural dengan potongan shaggy menjadi model rambut yang digemari masyarakat. Tren busana pada 2007 menampilkan permainan warna-warna forest, breeze, cool, dan quite. Rasakan kedalaman dan kehangatan warna-warnanya.

Corak yang terang dipadukan dengan warna yang pucat, warna serasi dan kontras menjadi pilihan warna yang akan tren pada tahun ini. Warna-warna alami, tenang, kalem, dan sejuk juga diramalkan akan diminati penggemar fashion di musim dingin atau musim gugur tahun ini. Gaya rancangannya masih bergelombang, namun lebih baik bagus dari tenunan biasa.

Rancangan busana bernuansa hitam putih menjadi pilihan desainer Yohji Yamamoto menyambut musim panas 2007. Busana wanita ditampilkan dalam rancangan siap pakai yang simpel namun tetap terlihat elegan lewat pemilihan warna satu nada polos beraksen hitam dan putih. Rancangannya pun ditampilkan dalam model bergaya maskulin seperti jas dan jaket beraksen volume.

Penggunaan aksen kerah lebar pada kemeja panjang dihadirkan sebagai pengganti syal. Aksen lainnya pada rancangan musim panas 2007 adalah kembalinya dipakai model coat (jaket) yang dipadukan dengan busana bagian dalam yang terbuat dari bahan brokat. Unsur brokat ini dipakai juga pada beberapa koleksi yang dipadupadankan dengan potongan simetris sehingga terlihat lebih simpel.

Dunia tata rambut dan kecantikan juga mengalami perkembangan yang pesat di tahun ini. Hal itu ditandai dengan berbagai macam penataan rambut yang semakin inovatif, indah, penuh selera, dan selaras dengan tren tata rambut dunia. Adakalanya setiap individu menginginkan penampilan maksimal dan mengikuti tren namun tidak kehilangan karakter dan jati dirinya.

Ada empat gaya yang akan berkembang di tahun ini. Pertama, rock spirit, yang menonjolkan karakter individu yang funky, full of energy, outgoing, stand out sekaligus seductive. Selayaknya gara rock yang dinamis dan full of energy, segala macam penataan rambut seperti pelurusan, layer, aplikasi profesional, potongan yang berani dan inovatif akan diperkenalkan sesuai tren terkini.

Gaya natural sense, yang mengagungkan tampilan simplicity, fancy, natural, softly, romantic dan karakter yang kuat. Untuk memperkuat aksen ini pengeritingan yang natural, penggulungan rambut, dan pewarnaan yang dekat dengan nuansa alam seperti bermain di palet warna tanah dan monokrom. Sedangkan model truly madame menampilkan aura feminism, kontemporer minimalis, klasik, dan elegan.

Sementara gaya urban power, lebih menekan pada tampilan individu yang cerdas yang memiliki power dan pesona. Perempuan yang penuh wibawa, independen, sangat cosmopolitan dan mempunyai karier adalah wanita yang mengerti akan gaya yang sesuai dengan karakter diri sendiri. Potongan tegas akan mewakili tampilan gaya urban power, mulai dari geometric sampai pewarnaan yang modern dan dinamis ala metropolitan life style.

Tren rambut bob atau coconut style, menurut hairdresses ternama asal Singapura, Anthony Tang, akan kembali marak tahun ini. Nuansa bob ini bisa dipakai untuk rambut panjang dan pendek, baik jenis rambut keriting maupun lurus. Gaya rambut keriting dan natural dengan potongan shaggy juga makin diminati kaum wanita. Kendati demikian, kreasinya bukan hanya semata gunting saja. Pewarnaannya pun ikut dikreasikan.

Dalam hal pewarnaan, warna rambut dengan nuansa violet atau coklat akan digemari banyak perempuan, dengan warna kulit apapun karena menciptakan kesan dramatis dan sensual. Warna ungu merupakan kombinasi warna hangat dan dingin yang cocok untuk semua warna kulit, termasuk kulit perempuan Indonesia. Sedangkan warna coklat memberikan kesan lembut, manis, glamorous, dan fashionable. Lihatlah, kini rambut Anda pun manis seperti coklat.

Tidak ada komentar: