Kamis, Juli 24, 2008

Pesona Kemegahan Bvlgari Hotel & Resort

Keindahan alam dan kekayaan warisan budaya yang dimiliki Bali telah menarik perhatian desainer kenamaan dunia, Bvlgari, untuk membangun hunian mewah dan eksklusif di Pulau Dewata. Rancangannya yang mengombinasikan arsitektur tradisional Bali dengan desain modern membuat penginapan ini bukan hunian biasa. Di Bvlgari Hotel & Resort ini Anda dapat menikmati kemewahan sejati karya Bvlgari di tanah air.

“Bali merupakan salah satu tempat terindah dan tereksklusif di dunia berkat keindahan alam dan kekayaan warisan budayanya,” kata Chief Executive Officer Bvlgari, Francesco Trapani tentang rahasia di balik berdirinya Bvlgari Hotel & Resort di Bali. Resort kedua Bvlgari setelah Bvlgari Hotel di Milan, Italia, ini menawarkan paduan tradisional dan modern ini yang terpancar jelas dari bangunan luar maupun interior resort.

Seperti namanya, Bvlgari identik dengan kemewahan sejati. Desain resort yang dirancang oleh Antonio Citterio & Partners, ini memiliki konsep yang sama dengan Bvlgari Milan, yang menggabungkan material pilihan dan menonjolkan kesan eksklusif. Bedanya, bangunan Bvlgari Bali didominasi oleh kayu mahoni dari Jawa yang elegan dan simpel. Sedangkan Bvlgari Milan memakai black marble dari Zimbabwe yang mewah.

Berdiri kokoh di tengah kemegahan alam Jimbaran Peninsula, tepatnya di dekat Desa Pecatu, Bali, resort ini menawarkan harmoni antara kemewahan dan tempat menyepi yang penuh privasi. Posisinya yang tepat berada di pesisir pantai memungkinkan setiap tamu yang berkunjung dapat menikmati panorama pantai lepas. Untuk merasakan kelembutan pasir putih di pantai, sebuah lift yang mengantarkan Anda pada private beach di dasar tebing. Lokasi ini memang hanya dapat diakses dengan lift dan tidak dapat dijangkau dari darat maupun laut, karena pantai ini terhalang oleh gugusan karang.

Walaupun keberadaannya tersembunyi dari keramaian, Anda tetap dapat merasakan keceriaan dan kebahagiaan di tengah kemegahan arsitektur, ornamen, maupun fasilitas hotel bertaraf internasional yang dimilikinya. Di lahan seluas 8,4 hektare ini, terdapat 59 vila mewah yang dilengkapi dengan taman yang asri, teras yang nyaman, serta berbagai sarana relaksasi lainnya. Tidak ketinggalan pula butik Bvlgari yang memajang koleksi maha karya sang desainer, mulai dari perhiasan, jam tangan, parfum, hingga aksesori menawan lainnya.

Hotel dan resort super mewah ini mampu menghadirkan pengalaman baru bagi Anda selama berlibur. Sarana yang lengkap, aura kemewahan khas Bvlgari yang senantiasa membalut suasana, serta kenyamanan privasi adalah nilai lebih yang ditawarkan penginapan eksklusif ini. Tidak heran jika resort ini disebut-sebut sebagai tempat yang sempurna untuk bersantai dan berlibur bersama keluarga.

Tidak ada komentar: